Kategori: Prestasi

Cerita Printis yang Kembali Berprestasi Setelah Tertidur Panjang Selama Pandemi

Pewarta: Hasan Irsyad, S.Pd. Bagi siswa-siswi SMP Negeri 2 Sukodono, pasti tidak asing dengan nama Printis, atau yang nama panjangnya adalah Pramuka Regu Inti Spenlos. Ekstrakurikuler ini adalah salah satu yang memiliki sejarah panjang di Spenlos, dan tentunya memiliki peran besar dalam mendidik kedisiplinan siswa-siswi Spenlos. Terutama melalui peran mereka membina setiap siswa-siswi Spenlos melalui kegiatan kepramukaan, juga melalui peran mereka sebagai Polisi Siswa SMP Negeri 2 Sukodono. Di masa lalu, Printis pernah sukses mengharumkan nama Spenlos melalui prestasi mereka di berbagai ajang perlombaan, bahkan sampai tingkat nasional. Namun, sejak 2020 lalu, diakui sendiri oleh Kak Ibnu selaku pembina Printis…

Zaky Raih Medali Karate Lagi

Pewarta: Hasan Irsyad, S.Pd. Karateka yang juga merupakan siswa SMP Negeri 2 Sukodono, tepatnya kelas 8J, meraih capaian membanggakan. Kali ini Zaky Abdillah Alfansyah meraih medali emas kelas kadet putra -63 kg Jombang Karate Club (JKC) Cup. Lebih jauh lagi, Zaky juga meraih medali juara kedua pada pendandingan Best of The Best (BOB) yang mempertandingkan para pemenang dari lintas kelas berat badan. Sesuai namanyam JKS Cup diselenggarakan di Jombang, pada 18-19 Maret 2023 lalu. Tepatnya di Gedung Olahraga (GOR) Merdeka Jombang. Perjuangan berat harus dilalui Zaki untuk meraih dua medali tersebut. Dia harus bersaing dengan karateka-karateka muda lainnya. Tepatnya Zaky…

SPENLOS Kembali Terima Piala Lomba Menulis Esai

Pewarta: Aurellia Zahirra ShafaEditor: Angelica F. Ellys Prestasi bidang kepenulisan kembali diraih oleh SMP Negeri 2 Sukodono dalam rangka Festival Pelajar Sidoarjo. Prestasi yang digapai pada kali ini adalah juara 3 lomba menulis esai oleh Angelica Fitria Ellys Syafira dari kelas 8J. Hal ini diumumkan pada hari Senin, tanggal 27 Februari 2023 sebagai bentuk apresiasi. Angelica dapat mempersembahkan prestasi tersebut setelah mengerjakan karya esainya yang dilakukan setelah selesai mengikuti kegiatan ODL. Meskipun hanya dengan jangka waktu yang singkat yakni 3 hari, Angelica dapat menyelesaikan esainya dengan baik. Setelah masuk dalam daftar nominasi yang diumumkan pada hari Kamis (23/2), Angelica harus…

Kemenangan Kembali Diraih oleh Ekstrakulikuler Teater

Pewarta: Dinda Ayu Purba NingrumEditor: Hasan Irsyad, S.Pd. Kelompok teater SMPN 2 Sukodono lagi-lagi menuai prestasi. Hal itu di umumkan pada upacara bendera Senin, 6 Maret 2023. Kali ini prestasi yang ditorehkan adalah best creative musikalisasi puisi dan best creative story telling LPI Got Talent season 2 yang di selenggarakan Literasi Psikologi Indonesia.   Dengan hanya Latihan dalam 2-3 minggu mereka bisa menampilkan yang terbaik. Pada minggu pertama mereka mulai menentukan pembagian peran. Lalu minggu selanjutnya mereka mulai latihan dengan bimbingan Om Mamak dan Mom Sutri selaku Pembina ekstrakulikuler teater, dibantu oleh tim yang lain. Setelah dirasa siap, Rabu tanggal…

Spenlos Raih Piala Lomba Melukis

Pewarta: Clarissa AurelliaEditor: Hasan Irsyad Senin, 06 Maret 2023 Niar Ramadhani (9F) menyerahkan sebuah piala yang diterima oleh Bu Ratna Wulansari, S.Si. yang mewakili pihak sekolah. Piala tersebut adalah juara 3 lomba lukis bertema “Panoramic Of Sidoarjo” yang dilaksanakan di Pendopo Delta Wibawa Sidoarjo. Lomba itu dilaksanakan Minggu, 26 Februari 2023. Adapun pengumuman kemenangan disampaikan Sabtu, 04 Maret 2023, di puncak acara Jayandaru Youth Night Paradise. Meskipun hanya juara 3, kemenangan Niar terbilang luar biasa karena lomba yang dimenangkan berkategori umum yang membuatnya harus bersaing dengan peserta lain yang seumuran mahasiswa. Selain itu waktu latihan mepet sekali dengan hari pelaksanaan…

Dua Piala dari Ekstrakurikuler Bola Voli

Pewarta: Hasan Irsyad, S.Pd. Ekstrakurikuler voli SMP Negeri 2 Sukodono berhasil mempersembahkan dua piala dari keikutsertaan mereka pada Diponegoro Sports Competition (DSC) 2023. Tim putra maupun putri Spenlos kompak mempersembahkan juara III. DSC 2023 sendiri merupakan kompetisi olahraga yang diselenggarakan oleh SMAS Islam Diponegoro Gondang, kabupaten Mojokerto. Perjuangan tidak mudah harus di tempuh tim putra maupun putri SMPN 2 Sukodono. Selama berhari-hari, mereka harus menempuh perjalanan dari Sukodono, Sidoarjo menuju Gondang, kabupaten Mojokerto. Menjadi lebih tidak mudah sebab ada pemain dari tim putri yang justru mabuk perjalanan ketika menaiki mobil, Kepastian juara ketiga didapatkan tim putra setelah bertanding pada Senin,…

Karateka SPENLOS Raih Best of The Best dan Dua Medali Emas Kumite Perorangan Putra

Pewarta: Hasan Irsyad, S.Pd. Prestasi berhasil diraih karateka-karateka asal SMP Negeri 2 Sukodono di di Kejuaraan Karate Antar-Dojo Inkanas Surabaya piala Polrestabes Surabaya. Mereka adalah Zaky Abdullah (8J) yang meraih medali emas kumite perorangan kadet putra kelas 76 kg, dan Fathoni Abdul Wahab (9J) yang meraih medali emas kumite perorangan kadet putra kelas 57 kg. Selain itu, medali Best of The Best juga diraih oleh Zaky Abdullah. Medali-medali tersebut mereka raih setelah melalui pertandingan selama dua hari, yakni pada Sabtu dan Minggu, 11 dan 12 Fabruari 2023. Gelora Pancasila Surabaya menjadi saksi ketangguhan Zaky dan Fathoni menyisihkan satu demi satu…

Piala Adhyaksa Diserahkan ke SMP Negeri 2 Sukodono

Pewarta: Keysha Mayang SetaEditor: Hasan Irsyad, S.Pd. Hari senin, tanggal 6 Februari 2023, tim futsal SMPN 2 Sukodono menyerahkan piala kemenangan Adhyaksa Cup kepada sekolah. Tim futsal SMPN 2 Sukodono meraih juara 1 dalam kejuaraan yang dimulai tanggal 18 Desember 2022 sampai 22 Februari 2023. Dalam kemenangan ini sekolah memberikan apresiasi pada tim futsal. Kemenangan tim futsal ini memberi banyak motivasi pada siswa lain untuk berusaha dalam mencapai prestasi, tidak boleh patah semangat, tetap berusaha dalam apa yang kita minati.  Pada pertandingan final yang dilaksanakan pada hari Minggu, 22 Februari, tim futsal SMPN 2 Sukodono berhasil mengakahkan SMPIT Insan Kamil…

SPENLOS Bawa Pulang Piala Lomba Menulis Esai

Pewarta: Angel F. Ellys & Hasan Irsyad SMP Negeri 2 Sukodono berhasil membawa pulang satu piala dari penyelenggaraan Festival Literasi Siswa, atau FLS, tahun 2022 yang dilaksanakan di SMP Negeri 2 Sidoarjo, Selasa (11/10). FLS sendiri adalah even lomba yang diadakan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bahasa Indonesia tingkat SMP/MTs sekabupaten Sidoarjo dalam rangka memperingati bulan bahasa yang jatuh di bulan Oktober. SMP Negeri 2 Sukodono mengiriman 6 siswa dalam even lomba tersebut, yakni Sofia Emeralda dan Maulida Qurrota A’yun untuk mengikuti lomba menulis & membaca puisi, Kalya Rahmatillah dan Nadia Aulia untuk lomba menulis pentigraf, serta Danish Achmad Soby…

SMP Negeri 2 Sukodono Terima Penghargaan Adiwiyata Provinsi

SMP Negeri 2 Sukodono menerima penghargaan Adiwiyata tingkat provinsi tahun 2021. Penyerahan tesebut dilaksanakan di Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kabupaten Sidoarjo, Senin, 20 Desember 2021. Sebelumnya, Sekolah Adiwiyata Provinsi Jawa Timur tahun 2021 telah ditetapkan melalui Surat Keputusan Gubernur Jawa Timur nomor 188/790/KPTS/013/2021. Dalam SK yang disahkan tanggal 22 November 2021 tersebut, ditetapkan 160 Sekolah Adiwiyata di seluruh Jawa Timur yang meliputi 82 SD/MI, 64 SMP/MTs, 12 SMA/MA, serta 2 SMK. Khusus untuk kabupaten Sidoarjo, terdapat 6 sekolah termasuk SMP Negeri 2 Sukodono. Dalam penyerahan penghargaan tersebut, SMP Negeri 2 Sukodono tampil bersama dengan 5 sekolah lainnya, yakni…