Keseruan Menanam Pisang
Pewarta: Hasan Irsyad, S.Pd. Sebagai sekolah yang menjadikan pisang sebagai salah satu maskotnya, SMP Negeri 2 Sukodono bertekad memperkenalkan budidaya dan pemanfaatan pohon pisang kepada siswa-siswinya. Itulah yang tercermin dari kegiatan Projek Pengembangan Profil Pelajar Pancasila (P5) dari tema ketiga yang diberi judul Berkarya dengan Tanaman Pisang. Siswa-siswi, terutama dari kelas VII, diajak mengenal aneka manfaat dari pohon pisang mulai dari bonggol sampai buahnya, termasuk cara memanfaatkannya. Termasuk hari itu (Jumat, 20/05/2023) siswa-siswi kelas VII diajak menanam bibit pohon pisang di sekolah. Adapun bibit yang ditanam adalah hasil dari budidaya siswa-siswi itu sendiri yang sudah mulai disemai dengan teknik stek…