Pewarta: Galuh Candra Kirana, Haura Azatil Ishmah, & Chelsea Zaskia Azzahra
Editor: Hasan Irsyad, S.Pd.
Senin, 17 Juni 2024 SMP Negeri 2 Sukodono melaksanakan kegiatan sholat Idul Adha berjamaah yang diikuti oleh siswa-siswi kelas 7 dan 8, serta Bapak/Ibu guru dan karyawan. Adapun siswa-siswi kelas 9 tidak ikut serta karena sudah diwisuda dua hari sebelumnya, atau pada hari Sabtu.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di lapangan basket SMP Negeri 2 Sukodono. Shalat dimulai pukul 06.00. Sebelum memulainya, para pengurus yang terdiri dari pengurus OSIS dan Remaja Masjid Budi Utomo menyiapkan alas yang digunakan untuk sholat berupa terpal dan tikal.
Bertindak sebagai khotib dan imam adalah Moh. Ilham Rusydi M.Pd.I.. Dalam khotbahnya seusai sholat, beliau menyampaikan bahwa Idul Adha merupakan hari besar yang menyimpan beberapa peristiwa yang kemudian dijadikan ibadah, yaitu qurban dan haji. Para siswa mendengarkan khutbah khotib dengan seksama sampai selesai.
Seusai shalat, jamaah langsung pulang. Adapun penyembelihan hewan qurban dilaksanakan dua hari kemudian, yakni pada Rabu.
Pewarta: Galuh Candra Kirana & Haura Azatil IshmahEditor: Hasan Irsyad, S.Pd. Peringatan bulan bahasa -…
Pewarta: Syafa Allysha Az Zahra & Rahmaniyah Dwi LarasatiEditor: Hasan Irsyad, S.Pd. Apel Hari Santri…
Pewarta: Disya Annora & Galuh Bening ParamitaEditor: Hasan Irsyad, S.Pd. smpn2sukodono.sch.id pemilihan ketua osis masa…
Pewarta: Restianti Clarissa PutriEditor: Hasan Irsyad, S.Pd. smpn2sukodono.sch.id peringatan maulid nabi nabi muhammad saw 1446…
smpn2sukodono.sch.id kombain kuatkan kompetensi digital guru smpn 2 sukodono dsc01579 Komunitas Belajar Aktif Inovatif (Kombain)…
Pewarta: Disya Annora K.S.Editor: Hasan Irsyad, S.Pd. smpn2sukodono.sch.id Pelajaran Menata Menu Makanan Melalui Gerakan Aksi…